Kaum Milenial identik dengan kepribadian yang konsumtif seiring perubahan gaya hidup kekinian. Anda yang memiliki gaji setara UMR, tapi tidak punya potensi menabung harus segera mengubah mindset tersebut. Apalagi fenomena pandemi Covid yang tidak pernah diprediksi bisa datang kapan saja. Kalkulator deposito cocok menjadi pilihan Anda agar finansial bulanan bisa terkelola dengan optimal.
Tips Mengelola Gaji Bagi Pemula
Gaji UMR bagi pemula bukan hal yang asing, tapi Anda tetap harus mengelola gaji pas-pasan dengan baik. Gaji besar yang diimbangi dengan gaya hidup hedon tidak akan memberikan kemapanan finansial masa depan. Anda bisa mencoba cara mengelola gaji pas-pasan agar bisa memiliki deposito dalam beberapa tahun mendatang. Yuk, simak 5 cara mengelola gaji minim agar tetap punya tabungan berikut!
- Merencanakan anggaran dengan baik
Hal pertama yang bisa membuat gaji Anda hanya lewat rekening atau dompet sebentar saja karena kurang perencanaan yang baik. Kesalahan mengelola anggaran bulanan bisa membuat gaji Anda terasa tidak cukup dan terpaksa mengajukan pinjaman. Sebaiknya Anda membuat pos-pos pengeluaran yang konsisten setiap bulan dan usahakan untuk mematuhi peraturan pengeluaran tersebut.
Misalnya gaji Anda dalam kalkulasi 100 persen, maka bagilah menjadi beberapa bagian pengeluaran seperti 50 persen untuk makan dan kebutuhan hidup lain, 10-20 persen untuk membayar hutang dan tagihan, 10 persen untuk piknik atau hiburan, 5-10 persen untuk kegiatan sosial, dan 10-20 persen untuk tabungan atau investasi jangka panjang.
- Mengalokasikan dana untuk tabungan dan investasi
10-20 persen dana Anda harus masuk dalam rekening tabungan atau investasi setiap bulan. Patuhi hal ini secara konsisten tanpa kompromi agar Anda memiliki tabungan dengan kalkulator deposito dalam kurun waktu beberapa tahun saja. Jangan menabung dengan nominal sisa dari pengeluaran bulanan, ya! Sebaiknya Anda langsung memasukkan 10-20 persen ke rekening tabungan atau deposito sejak awal menerima gaji.
- Membuat rekening yang berbeda
Usahakan untuk membuat pengelompokan pengeluaran dengan baik agar tidak terjadi keinginan belanja atau foya-foya. Sebaiknya Anda memiliki dua rekening yang memiliki fungsi berbeda yaitu pengeluaran pribadi dan rekening khusus tabungan.
- Hindari hutang
Jika Anda bisa meminimalisir pengajuan hutang ke pihak lain, maka kebiasaan menabung bisa dibentuk lebih baik. Berapapun nilai uang yang Anda pinjam, usahakan untuk meminimalisir keinginan berhutang tersebut. Apalagi Anda yang memiliki pendapatan pas-pasan, usahakan meminimalisir penggunaan kartu kredit.
- Mulai investasi sekarang juga
Selain tabungan konvensional, Anda wajib mempertimbangkan investasi produk keuangan sejak sekarang. Jenis investasi yang memiliki keuntungan bulanan sebagai penghasilan sampingan adalah deposito berjangka. Anda bisa memulai deposito online di Bank Sinarmas yang menawarkan kemudahan pengajuan, tenor pilihan dan nilai bunga yang menarik. Dibandingkan dengan tabungan biasa saja, deposito berjangka memberikan ragam penawaran yang lebih menguntungkan.
Beberapa cara mengelola gaji terbatas di atas bisa menjadi acuan untuk Anda yang mengalami kesulitan pengelolaan dana selama ini. Trik paling penting agar punya tabungan dalam jumlah tertentu adalah hemat. Budayakan kebiasaan hidup hemat agar Anda bisa mengelola keuangan dengan baik. Jika Anda mengalami naik jabatan dengan kenaikan gaji yang signifikan, tetap usahakan memiliki low profile. Percayalah, gaya hidup konsumtif yang tidak didukung penghasilan besar hanya akan membuat keuangan Anda semakin sulit.
Segera lakukan kalkulator deposito bila Anda ingin menabung dalam jumlah tertentu dengan kurun waktu pilihan. Ingin menabung untuk keperluan masa depan yang lebih terarah, sebaiknya segera mengajukan diri menjadi pemilik rekening deposito online di Bank Sinarmas sekarang juga. Mudah, praktis dan hemat segalanya, kenapa tidak?