kuliah sambil kerjakuliah sambil kerja

Kini, tidak ada alasan untuk tidak melanjutkan pendidikan. Pasalnya, ada banyak program pendidikan yang bisa Anda pilih. Sebut saja salah satunya program pendidikan kuliah sambil kerja. Program ini sangat cocok dan ideal untuk Anda yang saat ini sudah bekerja, tapi ingin melanjutkan pendidikan.

Namun sayangnya, hingga saat ini belum banyak orang yang tahu apa kelebihan kuliah sambil bekerja. Nah, berikut akan kami jelaskan apa saja kelebihan-kelebihannya agar menjadi motivasi bagi Anda yang ingin melanjutkan pendidikan.

1.  Prospek Pekerjaan Terbuka Lebar

Semakin tinggi pendidikan Anda, maka semakin besar prospek pekerjaan yang bisa Anda dapatkan. Pasalnya, semakin tinggi pendidikan, tingkat kompetisi pencari kerja pun semakin berkurang. Dengan begitu, Anda bisa mendapatkan prospek kerja yang jauh lebih besar.

Sangat cocok sekali untuk Anda yang ingin mendapatkan pekerjaan yang lebih baik dari tempat kerja Anda saat ini.

kuliah sambil kerja

2.  Prospek Pendapatan Semakin Baik

Semakin tinggi pendidikan Anda, juga dapat membantu untuk mendapatkan posisi yang lebih baik di tempat kerja saat ini. Artinya, Anda bisa naik pangkat dan mendapatkan posisi yang lebih prospektif untuk masa depan. Hal ini berlaku di tempat kerja Anda saat ini, maupun di tempat kerja yang baru.

Dalam arti sederhana, semakin tinggi pendidikan Anda, maka gaji Anda pun akan semakin tinggi. Dengan begitu, Anda bisa mendapatkan penghasilan yang jauh lebih baik. Itulah kenapa, Anda harus mulai mempertimbangkan untuk memilih program pendidikan ini.

3.  Punya Banyak Koneksi

Di tempat kuliah, Anda juga bisa mendapatkan banyak teman baru. Mereka juga akan menjadi koneksi Anda yang tentunya akan berdampak positif untuk karir Anda di masa yang akan datang. Semakin banyak koneksi Anda, maka akan semakin prospektif masa depan Anda.

Dari koneksi inilah nantinya Anda bisa mendapatkan banyak informasi. Salah satunya informasi seputar karir, seperti prospek perusahaan yang tengah membuka lowongan pekerjaan.

4.  Proses Kuliah Efisien

Setiap orang yang memilih kuliah sambil bekerja, biasanya tidak akan sulit untuk membagi waktu antara pendidikan dan juga pekerjaan. Pasalnya, program pendidikan ini memiliki waktu yang  efisien. Dengan begitu, Anda tidak akan sulit untuk mengatur antara melanjutkan pendidikan dengan bekerja.

Kuliah sambil bekerja disebut juga dengan kuliah kelas karyawan. Program pendidikan ini biasanya hanya di waktu weekend, yaitu di hari Sabtu dan Minggu. Waktunya juga biasanya dari sore hingga malam hari. Dengan begitu, Anda bisa beraktivitas kerja dan kuliah secara nyaman.

5.  Memiliki Wawasan Mendalam Terkait Bidang Tertentu

Ketika Anda memutuskan untuk kuliah sambil bekerja, wawasan dan ilmu pengetahuan dalam suatu bidang pun turut meningkat. Silahkan Anda pilih bidang sesuai dengan passion. Atau, pilih juga fakultas sesuai dengan bidang pekerjaan Anda saat ini.

Kini ada banyak sekali fakultas yang bisa Anda pilih. Cek informasi fakultas di tempat yang akan Anda pilih untuk melanjutkan pendidikan.

6.  Biaya Relatif Terjangkau

Biaya kuliah kelas karyawan tergolong cukup terjangkau. Artinya, karyawan yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi, memiliki kesempatan yang terbuka lebar.

Terkait biaya-biaya, Anda bisa langsung menanyakannya ke pihak terkait. Dengan begitu, Anda bisa mendapatkan informasi yang jelas terkait biaya yang harus Anda siapkan atau Anda keluarkan untuk melanjutkan pendidikan.

Demikian informasi seputar berbagai kelebihan kuliah sambil kerja. Bingung mencari tempat yang tepat untuk kuliah kelas karyawan? IDS Digital College bisa menjadi pilihan tempat untuk Anda yang berencana melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.

By Bisnis