Kondisi janin memasuki panggul
Memasuki trimester terakhir kehamilan merupakan suatu hal yang mendebarkan. Artinya, Bunda akan segera bertemu dengan malaikat kecil yang sangat menggemaskan. Namun syarat tercapainya kelahiran secara normal adalah kepala janin harus masuk ke dalam panggul Bunda terlebih dahulu. Bidan Sela akan membagikan beberapa hal yang bisa dilakukan untuk membantu si kecil mendapatkan posisi terbaiknya.
- Berolahraga ringan
Bunda bisa berjalan kaki mengelilingi kompleks setiap pagi. Squat juga bisa dilakukan untuk membantu pembukaan serviks. Namun yang perlu diingat, jangan sampai olahraga tersebut membuat Bunda kelelahan.
Pikiran yang stress dan perasaan tidak nyaman dapat mengganggu kondisi janin di dalam kandungan. Bunda juga bisa duduk di atas bola gym ibu hamil. Selain membantu turunnya kepala janin ke panggul, gerakan itu bisa membantu mengurangi nyeri punggung dan pinggang.
- Berbaring miring ke kiri
Jika sedang beristirahat di atas kasur, Bunda bisa berbaring dengan posisi menyamping ke arah kiri. Letakkan bantal di antara kedua lutut. Hal tersebut bertujuan untuk memperlancar sirkulasi darah pada janin.
- Lakukan aktifitas berikut
Banyak orangtua yang menyarankan ibu hamil untuk mengepel lantai saat usia kandungannya memasuki trimester ketiga. Tidak salah memang, namun yang perlu dilakukan hanyalah gerakannya. Pasti akan sangat melelahkan jika harus mengepel seluruh lantai rumah, bukan?
Padahal aktivitas fisik yang berlebihan malah akan membuat bayi stress di dalam kandungan. Alih-alih membantu kepala janin masuk panggul, yang terjadi malah akan menimbulkan masalah kehamilan baru.
- Hypnobirthing
Memberikan afirmasi yang positif kepada janin akan membuat ibu dan bayi menjadi rileks. Ikatan yang terjadi di antara keduanya dapat membuahkan kerjasama yang baik. Bunda bisa mengajak bicara janin di dalam kandungan, bantulah supaya dia mencapai posisi terbaiknya. Kondisi janin yang sehat berawal dari kesehatan dalam pikiran juga.
Itulah beberapa hal yang bisa Bidan Sela informasikan supaya kepala janin bisa segera masuk ke panggul. Namun yang perlu diingat, jangan terlalu memaksakan kondisi yang ada. Biarkan bayi dengan caranya sendiri berusaha mencari jalan lahirnya. Selamat mencoba!