Istilah cincin solitaire atau solitaire ring sepertinya sudah tidak asing lagi bagi penggemar perhiasan berlian. Cincin solitaire sendiri merupakan cincin yang menggunakan satu butir berlian saja sebagai pusat perhatian. Perbedaan cincin solitaire satu dengan yang lainnya ada pada bentuk berlian dan juga setting yang digunakan. Apa itu setting pada cincin berlian?
Setting sendiri merupakan istilah yang mengacu pada bagaimana berlian dipasang pada sebuah rangka cincin. Kualitas dan jenis setting berpengaruh pada keamanan berlian. Jika setting tidak tepat, maka berlian akan mudah jatuh dan berisiko hilang. Dari banyaknya jenis setting yang ada, berikut ini adalah yang paling aman untuk mengikat berlian:
Prongs
Prongs setting merupakan jenis setting paling populer dan paling banyak digunakan pada cincin berlian. Jika cincinnya menggunakan round cut diamond, biasanya setting yang dipilih adalah 4 atau 6 prongs. Meskipun keduanya sama-sama aman, namun setting dengan 6 prong lebih aman walau ada bagian berlian yang lebih banyak tertutupi. Prong setting populer karena mampu menampilkan keindahan berlian dari berbagai sisi. Kekurangan prong setting yaitu sering tersangkut pada baju karena ada bagian yang terbuka.
Bezel
Bezel setting merupakan setting yang cocok untuk wanita yang memiliki kegiatan aktif. Ciri khas bezel setting yaitu seluruh rangka menutupi bagian sisi berlian. Jadi berlian hanya bisa dilihat dari bagian atas saja. Dibandingkan prongs setting, jenis setting ini tentu saja jauh lebih aman untuk berlian. Namun rangka yang menutupi berlian membuat ukuran berlian terlihat lebih kecil. Selain itu, cahaya yang bisa dipantulkan juga berkurang karena bagian samping tertutupi rangka.
Flush
Flush setting sedikit mirip dengan bezel setting karena berlian terlihat seperti tenggelam. Namun berlian pada flush setting tenggelam pada bagian rangka band cincin, sedangkan bezel setting biasanya tidak. Cara menempatkan berlian yaitu dengan melubangi rangka kemudian memasukkan berlian ke dalamnya. Flush setting membuat berlian lebih aman dan tampak ramping bersahaja.
Katedral
Katedral setting terinspirasi dari kubah katedral dan langit-langit. Jadi penampilannya sedikit mirip. Sekilas terlihat sama seperti prongs settings namun ada detail berbeda di bagian bawah. Sama seperti prongs settings, katedral settings juga menampilkan berlian dari berbagai sisi dengan baik.
Pave
Pave setting merupakan jenis setting untuk menempatkan berlian kecil. Biasanya setting ini untuk menempatkan berlian di bagian rangkanya. Ada satu berlian di bagian pusat berukuran besar dan berlian kecil-kecil di bagian band-nya. Modelnya mirip dengan prong settings yang memiliki prongs.
Channel
Jenis setting terakhir juga untuk berlian kecil-kecil yaitu channel settings. Dibandingkan pave setting, channel setting dianggap jauh lebih aman. Pasalnya berlian dilindungi dari dua sisi yaitu kiri dan kanan. Anda yang suka dengan kegiatan luar rumah sangat cocok dengan cincin solitaire yang menggunakan channel setting.
Itulah deretan jenis setting pada cincin solitaire atau solitaire ring yang dinilai paling aman. The Palace adalah salah satu brand yang menawarkan cincin mata satu berlian dengan berbagai macam setting. Salah satu setting berkualitas milik brand ini diberi nama Forevermark Setting karena bekerja sama dengan Forevermark.
Dengan setting berkualitas tersebut, cincin Anda akan lebih aman dan berlian yang tersemat tidak mungkin hilang. The Forevermark Setting menawarkan banyak cincin yang menggunakan bahan emas kuning, emas putih, platinum, maupun rose gold yang kekinian. Lihat informasi lebih lengkap mengenai cincin-cincin dari The Palace di website www.thepalacejeweler.com.