cincin nikah couplecincin nikah couple

Bagi setiap pasangan, cincin nikah couple merupakan simbol cinta serta komitmen yang sangat istimewa. Dengan memilih cincin yang tepat, tentu saja akan menjadi momen yang sangat berkesan menjelang hari pernikahan. 

Dengan semakin banyaknya pilihan cincin yang tersedia, setiap pasangan dapat lebih mudah untuk menemukan cincin yang terbaik untuk melambangkan ikatan cinta mereka berdua.

Artikel ini akan mencoba membahas tentang tips memilih cincin pernikahan couple yang tepat, serta rekomendasi terbaiknya untuk Anda. So, langsung saja simak ulasannya di bawah ini!

Tips Memilih Cincin Nikah Couple

Berikut adalah tips yang bisa Anda ikuti agar bisa memilih cincin nikah couple yang tepat.

  • Diskusikan dengan Pasangan

Sebelum berangkat ke tempat penjual perhiasan, ada baiknya Anda melakukan diskusi mendalam dulu dengan pasangan Anda tentang cincin yang mau dibeli. Setidaknya ada beberapa hal penting yang harus didiskusikan, terutama besaran anggaran yang mau dikeluarkan untuk membeli cincin nikah yang akan dipakai nanti.  

  • Pilih Material Cincin yang Terbaik

Karena cincin nikah ini akan dipakai sangat lama, maka disarankan Anda tidak asal dalam melakukan pemilihan material cincinnya itu sendiri. Upayakan untuk memilih material yang terbaik mungkin, seperti misalnya dari emas. Yang mana emas ini memiliki keindahan, kekuatan serta value yang lebih bernilai dibanding material cincin lainnya. 

  • Tentukan Desain yang Cocok

Pemilihan desain yang cocok dengan kepribadian Anda dan pasangan, menjadi faktor penting dalam penentuan cincin nikah yang tepat. Karena desain cincin ini akan turut melambangkan kepribadian, maka usahakan Anda dan pasangan menemukan titik tengah desain cincin yang lebih tepat. Cincin dengan desain minimalis lebih disarankan, karena sifatnya yang fleksibel dan desainnya yang dikenal timeless. 

  • Utamakan Kenyamanan

Perihal penentuan model cincin nikah, jangan asal tergiur dengan tampilannya yang terlihat bagus saja melainkan utamakan faktor kenyamanannya saat akan dipakai. Jangan sampai cincin yang dipakai terlalu kekecilan ataupun kelonggaran, karena akan mengurangi rasa nyaman ketika dipakai seharian penuh. 

  • Berikan Sentuhan Khusus

Agar cincin nikah bisa meninggalkan kesan dan penuh memorabilia, maka Anda bisa memberikan sentuhan khusus pada desain cincinnya. Anda bisa meminta ke penjual atau pengrajin perhiasan untuk memberikan ukiran inisial nama, tanggal pernikahan atau yang lainnya.  

  • Tambahkan Aksen Batu Permata

Cincin dengan tambahan aksen batu permata, tentu saja akan terlihat lebih indah dan juga bernilai tinggi. Salah satu batu permata yang sering dijadikan sebagai mahkotanya dari cincin nikah ini, adalah berlian. Pahami 4C pada berlian, agar Anda bisa menyesuaikan pilihan model cincinnya dengan anggaran yang tersedia. 

Rekomendasi Cincin Nikah

MONDIAL Jeweler sebagai salah satu bagian brand dari PT Central Mega Kencana (CMK), menawarkan banyak sekali cincin nikah couple yang bisa Anda pertimbangkan. Salah satu cincin nikah yang bisa Anda pilih adalah dari cincin Celina, yang dibuat dengan material white gold dan diberikan satu berlian MEC Ultimate pada bagian center-nya.

Untuk tampilan desainnya sendiri, cincin nikah ini mengusung konsep model twist yang dapat melambangkan arti keindahan serta kekuatan pada pemakainya. Selain itu, butik perhiasan #MONDIAL ini juga menawarkan cincin nikah lain yang tak kalah menariknya, yaitu model cincin Moira. 

Cincin nikah Moira ini mengusung konsep desain solitaire yang dengan ciri khas penempatan satu mata permata berlian, sebagai center stone-nya. Untuk material cincin yang digunakannya sendiri adalah dari rose gold berkualitas tinggi. 

Untuk informasi lebih lengkapnya, tinggal Anda kunjungi saja website resminya MONDIAL Jeweler, sekarang juga!

By Bisnis