Nutrisi sangat penting sekali untuk anak-anak. Pasalnya, kebutuhan nutrisi anak 5 kali lebih banyak dibandingkan orang dewasa. Untuk memenuhinya, bunda harus memberi mereka makanan bernutrisi tinggi. Namun, tidak hanya sampai disitu saja. Bunda juga harus tahu bagaimana cara mengolahnya.
Kesalahan dalam pengolahan makanan dapat mempengaruhi kualitas nutrisinya. Itulah salah satu alasan kenapa Anda harus mengetahui cara-cara pengolahan yang tepat untuk setiap makanan si kecil. Nah, di sini kami akan coba membahasnya secara detail.
Makanan Terbaik dan Nutrisi Untuk Anak
Kenali berbagai makanan yang bagus untuk menutrisi si kecil. Ada banyak sekali jenis makanan terbaik untuk anak-anak. Mulai dari daging, buah-buahan, hingga sayuran yang bagus untuk kesehatan si kecil.
Untuk jenis daging, pastikan bunda memilih daging yang minim lemak. Karena jenis daging ini bagus untuk kesehatan si kecil. Jenis daging yang bagus untuk si kecil diantaranya seperti daging ikan, daging ayam, dan daging sapi tanpa lemak.
Untuk jenis ikan ada beberapa varian yang bisa bunda berikan kepada si kecil. Beberapa pilihannya seperti ikan tuna, ikan kembung, leleh, tongkol, patin, hingga jenis ikan salmon yang bagus untuk kecerdasan anak.
Kenapa ikan bagus untuk kecerdasan anak? Karena memiliki kandungan omega 3, AHA dan DHA yang tinggi. Kandungan-kandungan tersebut dapat membantu perkembangan otak si kecil agar menjadi lebih optimal.
Jangan lupa juga untuk memberi asupan sayuran. Ada banyak jenis sayuran yang bagus untuk anak-anak. Anda bisa memberi sayur bayam, brokoli, hingga wortel. Semua sayuran tersebut bagus untuk kesehatan dan daya tahan tubuh si kecil.
Selain sayur, buah-buahan juga sangat dibutuhkan. Pasalnya, buah-buahan juga memiliki banyak sekali kandungan yang bagus untuk menutrisi si kecil terutama dalam masa tumbuh kembang anak.
Anda juga bisa mengoptimalkan pemberian asupan nutrisi anak dengan segelas atau dua gelas susu setiap hari. Kandungan nutrisi di dalam susu juga sangat banyak sekali. Bagus untuk mengoptimalkan tumbuh kembangnya.
Tips Mengolah Makanan Bernutrisi
Memberi dan memilih makanan bernutrisi saja tidaklah cukup. Anda juga harus mengetahui bagaimana cara mengolahnya dengan baik dan benar. Pasalnya, jika makanan salah diolah, maka kandungan nutrisinya bisa saja hilang atau kurang optimal.
Pengolahan makanan harus diperhatikan dari segi kematangannya. Karena, makanan yang kurang matang tidak bagus untuk kesehatan. Begitu juga jika makanannya terlalu lama diproses, baik itu saat direbus maupun digoreng.
Pengolahan yang terlalu lama dan berlebihan akan menghancurkan kandungan nutrisi yang ada di dalamnya. Maka dari itu, olahlah makanan bernutrisi dengan waktu pengolahan yang tepat agar kandungan nutrisinya tetap terjaga dengan baik.
Hal ini juga berlaku pada saat Anda mengolah makanan pelengkap ASI atau MPASI. Pengolahan MPASI harus diproses secara baik dan benar. Perhatikan tingkat kematangannya, kemudian hancurkan dengan cara diulek, dan bukan dengan cara dimasukkan ke dalam blender.
Pengolahan MPASI dengan cara diulek sangat bagus untuk menjaga kandungan nutrisinya agar tetap terjaga. Perhatikan juga teksturnya. Pastikan tekstur MPASI yang Anda buat sangat lembut dan nyaman dikonsumsi oleh si kecil.
Dengan memilih makanan dan tahu cara pengolahannya yang tepat, asupan nutrisi yang diterima oleh anak akan menjadi lebih optimal.
Nah, itulah beberapa pilihan berbagai makanan bernutrisi tinggi yang bagus untuk anak-anak. Lengkap dengan informasi seputar cara mengolah makanan bernutrisi agar kandungan nutrisinya tetap terjaga. Dengan begitu, asupan nutrisi anak menjadi lebih optimal.