Seperti yang kita ketahui bersama, saat ini ada banyak model cincin pernikahan yang ada di pasaran. Sebut saja salah satu yang terbaik dan paling banyak dilirik adalah solitaire ring yang pas dan cocok sekali untuk prosesi pernikahan.
Solitaire sendiri merupakan desain wedding rings yang sampai saat ini masih menjadi pilihan model cincin pernikahan yang punya nilai estetika tinggi. Di lain sisi, model ini pun punya banyak kelebihan dibandingkan model cincin lain pada umumnya.
Apa Itu Cincin Solitaire?
Model cincin solitaire memiliki arti yang sesuai dengan namanya yaitu solitaire yang artinya tunggal atau berdiri sendiri. Itu artinya,jenis cincin ini hanya memiliki satu berlian yang ada di bagian tengahnya.
Jenis berlian yang digunakan pun tergolong cukup beragam. Anda juga bisa memilih desain yang berbeda-beda sesuai dengan jenis berlian dan kualitas berlian yang Anda inginkan.
Sederhananya, jika Anda melihat cincin yang hanya terdapat satu berlian saja pada cincin tersebut, maka cincin tersebut dinamakan cincin solitaire.
Apa Kelebihan Cincin Solitaire?
Seperti yang kami jelaskan sebelumya, desain solitaire memiliki kelebihan dibandingkan dengan tipe cincin lainnya. Nah, berikut ini kami akan jelaskan kelebihan-kelebihan cincin yang satu ini kepada Anda sebagai bahan pertimbangan.
1. Mampu Menunjukkan Kualitas Berlian
Desain cincin ini begitu ideal untuk desain cincin yang ingin menonjolkan kualitas berlian yang digunakan. Contohnya untuk jenis berlian round cut diamond, sebaiknya pilihlah desain cincin solitaire. Pasalnya round cut diamond adalah tipe berlian sempurna yang dapat memantulkan cahaya lebih baik dan cocok untuk model cincin tersebut.
Untuk berlian-berlian yang istimewa, maka Anda memerlukan sebuah desain yang tepat untuk menunjukkannya. Solitaire adalah salah satu pilihan yang tepat karena bisa menonjolkan kualitas berlian Anda.
2. Menyediakan Banyak Varian Berlian
Sebagai informasi, selain tipe round cut diamond, Anda pun bisa memilih varian berlian yang lain. Anda bebas memilih jenis berlian sesuai dengan keinginan dan selera Anda. Adapun beberapa contoh tipe yang bisa Anda pilih di antaranya seperti berlian heart shape, princess cut, marquise cut dan masih banyak lainnya.
Silahkan Anda pilih salah satu varian berlian sesuai dengan selera masing-masing. Itulah yang menjadi salah satu kelebihan yang bisa Anda rasakan ketika menggunakan cincin tersebut dan memilihnya sebagai cincin untuk pernikahan. Selain itu, juga sangat cocok sekali untuk cincin tunangan.
3. Tersedia Berbagai Pilihan Logam Material
Tidak perlu bingung memilih material atau bahan untuk cincin pernikahan Anda. Karena saat ini ada banyak pilihan material yang bisa Anda pilih.
Namun sebelum memilih material, pertimbangkanlah terlebih dahulu warna dan jenisnya. Contohnya, memilih material emas putih maupun emas kuning sesuai dengan konsep cincin pernikahan Anda. Jika ingin menegaskan kesan cincin modern, silahkan pilih emas putih.
Cincin solitaire adalah jenis cincin yang sangat ideal untuk berbagai macam jenis material logam emas apapun. Namun, Anda harus memperhatikan konsepnya terlebih dahulu sebelum memilih.
4. Memilih Banyak Pilihan Desain
Cincin dengan mahkota satu berlian ini sudah tersedia dalam berbagai macam jenis model. Beberapa di antaranya bahkan ada yang bentuknya diperkaya dengan detail ukiran, ada yang hanya berupa material emas dan berlian saja, dan ada juga yang bentuknya tampak minimalis.
Nah, terkait model yang tersedia, silahkan Anda pilih sesuai dengan keinginan dan selera masing-masing saja.
Demikian penjelasan seputar apa saja kelebihan-kelebihan solitaire ring untuk prosesi pernikahan Anda. Bagi yang masih bingung, Anda bisa memilih cincin terbaik yang ditawarkan oleh Miss Mondial & Mondial.